GEnerasi MAhardhika dalam aksi Coastal Clean Up Di-panarukan bersama KLH
Minggu,4, Desember, 2016, 09:45WIB
Aksi Coastal Clean Up Di-Situbondo, KLH Gandeng Komunitas Pecinta Lingkungan
SITUBONDO, beritalima.com — Sekelompok komunitas pemuda dari berbagai komunitas di Situbondo ikut serta dalam acara Coastal Clean Up yang digagas oleh Kementrian Lungkungan Hidup dan Kehutanan ( KLHK) yang dihadiri Direktur Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Pesisir dan Laut (PPKPL) Heru waluyo di pantai Kilensari Kecamatan Panarukan Situbondo Sabtu kemarin.
Puluhan relawan dari berbagai komunitas kepemudaan tanpa ragu turun ke lokasi kotor dan berbau memungut sampah yang dilanjutkan penanaman pohon, berbaur bersama masyarakat panarukan dan bersinergi dengan para pejabat situbondo,”Kami berterima kasih karena sudah diundang oleh kadis lingkungan hidup, suatu kebanggan tersendiri bagi kami, karena kami yang berpenampilan urakan, masih dilibatkan dalam acara ini, acara seperti sudah kami pernah gelar bersama teman- teman komunitas, tapi ini yang terbesar dan pertama kali bersama bapak – bapak pejabat,”ujar Mahbub Rusnan ketua Slanker Situbondo
Hal senada juga di ungkapkan Hary Adi ketua karang taruna Gema Mahardhika yang datang dari Wonorejo wilayah paling timur Situbondo, Sampah memang permasalahan yang terlihat sepele tapi dampaknya sangat besar,”Dengan mendengar penjelasan dari PPKPL ngeri juga ternyata indonesia peringkat nomer 2 dunia, dalam acara seperti ini banyak poin positif yang bisa kami bawa pulang, selain menjaga kebersihan, tapi juga menambah sahabat dan saudara,”ungkap Hary Adi
Bupati Situbondo mengapresiasi kegiatan yang di inisiasi PJB Paiton dan KLH Situbondo, diharapkan melalui kegiatan seperti ini, masyarakat dapat lebih meningkatkan kesadaran dan kepedulian akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan mampu menyadarkan serta mengajak seluruh lapisan masyarakat, untuk membuang sampah pada tempatnya,”kegiatan ini untuk mengajak masyarakat Situbondo terutama Panarukan untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan sekitar, jangan sekarang dibersihkan besoknya berserakan lagi,”pinta Bupati.
Kegiatan Coastal Clean Up selain dihadiri pejabat teras kabupaten Situbondo, TNI dan POLRI berbagai komunitas dan ormas terlihat memadati pesisir panarukan, seperti GP Anshor, Gema Mahardhika, SFCS, AFS Bacpacker, Komunitas Penulis muda Situbondo, LSM Green indonesia, LSM SAR, dan LSM Format For Green berpartisipasi dalam kegiatan Coastal Clean Up pertama kali di Situbondo tersebut.
Komentar
Posting Komentar